KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Waskita Karya Realty, anak usaha PT Waskita Karya Tbk (WSKT) memperpanjang jatuh tempo medium term notes (MTN) dari akhir Agustus tahun ini menjadi akhir Agustus tahun depan. Berdasarkan pengumuman Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) hari ini, Senin (21/8), jatuh tempo MTN IV PT Waskita Karya Realty diubah dari 28 Agustus 2023 menjadi 28 Agustus 2024. Perpanjangan masa jatuh tempo MTN ini juga memperpanjang pembayaran bunga oleh Waskita Karya Realty dari empat kali menjadi delapan kali. Suku bunga MTN Ini tetap 11,41% per tahun.
"Bunga keempat akan dibayarkan pada tanggal 28 Agustus 2023," ungkap KSEI dalam pengumuman hari ini. Baca Juga: Restrukturisasi WSKT Telah Disepakati, Bank Swasta Masih Perlu Bentuk Pencadangan? Bunga kelima akan dibayarkan pada 18 November 2023. Bunga keenam dan ketujuh dibayarkan pada 18 Februari 2024 dan 18 Mei 2024.