Anak Usaha Waskita Karya (WSKT) Terbitkan Bank Garansi senilai US$ 95 Ribu



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Anak usaha PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT) melakukan transaksi afiliasi sebesar US$ 95 ribu. Melansir keterbukaan informasi, transaksi ini dilakukan oleh dua anak usahanya yaitu PT Waskita Karya Infrastruktur (WKI) dan PT Waskita Wado Energi (WWE).

WKI merupakan anak perusahaan WSKT dengan kepemilikan sebesar 99,99%. Sementara, WWE merupakan anak perusahaan WKI dengan kepemilikan sebesar 99,99%.

Berdasarkan Surat Jaminan Penawaran dari PT Bosowa Asuransi No. Bond 1291401.24000106 Tanggal 13 September 2024, telah disepakati bahwa WKI menerbitkan Jaminan Penawaran dalam bentuk bank garansi dan/atau bentuk lainnya untuk kepentingan WWE.


Baca Juga: Anak Usaha Waskita Karya (WSKT) Transaksi Afiliasi Rp 270 Miliar untuk Refinancing

Jaminan penawaran yang disediakan WKI bagi WWE adalah US$ 95 ribu atau sekitar Rp 1,42 miliar dengan asumsi kurs rupiah Rp 15.000 per dolar Amerika Serikat (AS).

“Jangka waktu Surat Jaminan ini berlaku selama 210 hari kalender sejak tanggal efektif transaksi,” kata Direktur Utama WSKT, Muhammad Hanugroho, dalam keterbukaan informasi.

Hanugroho menyebutkan, transaksi ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan pendanaan pada WWE.Dengan adanya pemberian jaminan penawaran berupa bank garansi dan/atau bank lainnya untuk WWE, diharapkan dapat memaksimalkan kinerja usahanya.

“Diharapkan juga akan memberikan nilai tambah bagi WSKT sebagai pemegang saham WKI,” ungkapnya.

 

Selanjutnya: Ketahui Bahaya Mikroplastik bagi Kesehatan dan Tips Meminimalisir Paparannya

Menarik Dibaca: Ketahui Bahaya Mikroplastik bagi Kesehatan dan Tips Meminimalisir Paparannya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Putri Werdiningsih