KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja PT Surya Citra Media Tbk (SCMA) diproyeksikan cerah pada tahun ini. Per Desember 2017, SCMA berhasil mencatatkan audience share tertinggi sepanjang masa. Di periode tersebut, audience share SCMA di tayangan prime-time berhasil naik 630 basis poin (bps) secara month-on-month (MoM) menjadi 36,4%. Sedangkan, pesaingnya Trans Group dan MNCN justru mencatatkan penurunan audience share masing-masing sebesar 60 bps dan 130 bps. Selain itu, prospek SCMA pada tahun ini semakin cerah sebab, PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTEK), pemilik sebagaian besar saham SCMA, berhasil memenangkan bidding hak siar ajang Asian Games 2018. Dus, ada potensi peningkatan audience share pada tahun ini.
Analis: Audience share berpotensi naik, buy saham Surya Citra
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja PT Surya Citra Media Tbk (SCMA) diproyeksikan cerah pada tahun ini. Per Desember 2017, SCMA berhasil mencatatkan audience share tertinggi sepanjang masa. Di periode tersebut, audience share SCMA di tayangan prime-time berhasil naik 630 basis poin (bps) secara month-on-month (MoM) menjadi 36,4%. Sedangkan, pesaingnya Trans Group dan MNCN justru mencatatkan penurunan audience share masing-masing sebesar 60 bps dan 130 bps. Selain itu, prospek SCMA pada tahun ini semakin cerah sebab, PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTEK), pemilik sebagaian besar saham SCMA, berhasil memenangkan bidding hak siar ajang Asian Games 2018. Dus, ada potensi peningkatan audience share pada tahun ini.