JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup naik seiring dengan investor asing yang mulai melakukan aksi beli, Rabu (21/9). IHSG ditutup menguat 40,09 poin atau 0,75 % menjadi 5.342,59. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau LQ45 bergerak naik 5,61 poin (0,61 %) menjadi 921,33. Analis Reliance Securities Lanjar Nafi mengatakan, IHSG ditutup menguat setelah sempat bergerak melemah pada sesi pagi tadi, pelaku pasar asing yang kembali melakukan aksi beli menjadi salah satu faktor yang menopang indeks BEI.
Menurut dia, salah satu faktor yang mendorong investor asing melakukan aksi beli yakni keputusan bank sentral Jepang (BoJ) yang mengambil sikap defensif untuk tidak terburu-buru untuk menurunkan tingkat suku bunga negatif. "Kebijakan BoJ cukup pro pasar, terutama investor asing di dalam negeri yang sebelumnya melakukan aksi jual kini mulai melakukan aksi beli," katanya. Berdasarkan data BEI, pelaku pasar asing membukukan aksi beli bersih atau "foreign net buy" sebesar Rp551,44 miliar pada Rabu (21/9) ini. Sementara itu, Kepala Riset Universal broker Indonesia Satrio Utomo mengatakan bahwa indeks BEI yang bergerak positif menandakan pelaku pasar optimis bank sentral Amerika serikat belum akan menaikkan suku bunga acuannya pada September ini.