KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar dollar Australia tercatat melemah di hadapan yen Jepang. Mengutip data dari Bloomberg, Selasa (19/2) pukul 18:00 WIB, yen dibanderol 78,6970 per dollar Australia. Angka ini menguat 0,22% dari posisi sebelumnya di level 76,8690 per dollar Australia. Analis Central Capital Futures Wahyu Trilaksono, menjelaskan apa yang terjadi pada yen merupakan bentuk rebound. Yen mendapatkan untung sebagai carry trade karena adanya sentimen negatif harga komoditas dan pelemahan ekonomi China. "Sebenarnya yen tidak lebih baik daripada dollar Australia secara ekonomi. Penguatannya diakibatkan karena perlambatan ekonomi China dan global," jelasnya pada Kontan.co.id.
Analis Central Capital: Buy untuk AUD/JPY
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar dollar Australia tercatat melemah di hadapan yen Jepang. Mengutip data dari Bloomberg, Selasa (19/2) pukul 18:00 WIB, yen dibanderol 78,6970 per dollar Australia. Angka ini menguat 0,22% dari posisi sebelumnya di level 76,8690 per dollar Australia. Analis Central Capital Futures Wahyu Trilaksono, menjelaskan apa yang terjadi pada yen merupakan bentuk rebound. Yen mendapatkan untung sebagai carry trade karena adanya sentimen negatif harga komoditas dan pelemahan ekonomi China. "Sebenarnya yen tidak lebih baik daripada dollar Australia secara ekonomi. Penguatannya diakibatkan karena perlambatan ekonomi China dan global," jelasnya pada Kontan.co.id.