KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diprediksi berbalik arah untuk menguat. Adapun IHSG menutup perdagangan Selasa (13/2) dengan terkoreksi 1,20% atau turun 87,92 poin ke level 7.209,74. Tim Retail Research CGS International Sekuritas menilai, menguat indeks bursa di Wall Street dan peluang pilpres satu putaran akan menjadi sentimen positif IHSG.
Baca Juga: Begini Proyeksi Pergerakan Rupiah untuk Hari Ini (15/2) CGS International Sekuritas memproyeksikan IHSG akan bergerak menguat dengan kisaran support 7.135 atau 7.060 dan resistance di level 7.285 atau 7.360. Berikut rekomendasi saham untuk trading Kamis (15/2) dari CGS International Sekuritas. 1. PT PP Tbk (
PTPP) PTPP
Spec Buy dengan support Rp 430 cut loss jika break di bawah Rp 410. Jika tidak break di bawah Rp 430, potensi naik Rp 470-Rp 490 short term. 2. PT Mitra Adiperkasa Tbk (
MAPI) MAPI
Spec Buy dengan support Rp 1.930, cut loss jika break di bawah Rp 1.890. Jika tidak break di bawah Rp 1.930, potensi naik Rp 2.010-Rp 2.050 short term.
Baca Juga: IHSG Berpotensi Menguat Usai Pemilu, Simak Rekomendasi Saham untuk Hari Ini (15/2) 3. PT Adaro Energy Tbk (
ADRO) ADRO
Spec Buy dengan support Rp 2.450, cut loss jika break di bawah Rp 2.420. Jika tidak break di bawah Rp 2.450, potensi naik Rp 2.510-Rp 2.540 short term.
4. PT Ace Hardware Indonesia Tbk (
ACES) ACES
Spec Buy dengan support Rp 805 cut loss jika break di bawah Rp 790. Jika tidak break di bawah Rp 805, potensi naik Rp 835-Rp 850 short term. 5. PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (
CPIN) CPIN
Spec Buy dengan support Rp 4.670, cut loss jika break di bawah Rp 4.580. Jika tidak break di bawah Rp 4.670, potensi naik ke Rp 4.850-Rp 4.940 short term.
Baca Juga: IHSG Diprediksi Menguat Hari Ini, Cek Rekomendasi Sahamnya dari WH Project 6. PT Bank Danamon Indonesia Tbk (
DMND) BDMN
Spec Buy dengan support Rp 2.830, cut loss jika break di bawah Rp 2.770. JIka tidak break di bawah Rp 2.830, potensi naik Rp 2.950-Rp 3.010 short term. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Yudho Winarto