KONTAN.CO.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) merosot 1,03% ke level 5.766,14 pada perdagangan Jumat (11/8). Sepekan, IHSG hanya turun 0,2%. Investor asing mencatatkan penjualan bersih Rp 1,15 triliun hari ini. Hans Kwee, Direktur Investa Saran Mandiri mengatakan bahwa ketegangan yang terjadi di semenanjung Korea menjadi tekanan bagi IHSG. Menurut Hans, dampak ini masih akan dirasakan oleh IHSG pekan depan. "Saya pikir IHSG minggu depan masih akan dipengaruhi oleh konflik di semenanjung Korea," kata Hans kepada KONTAN, Jumat (11/8).
Analis: IHSG berpeluang tertekan pekan depan
KONTAN.CO.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) merosot 1,03% ke level 5.766,14 pada perdagangan Jumat (11/8). Sepekan, IHSG hanya turun 0,2%. Investor asing mencatatkan penjualan bersih Rp 1,15 triliun hari ini. Hans Kwee, Direktur Investa Saran Mandiri mengatakan bahwa ketegangan yang terjadi di semenanjung Korea menjadi tekanan bagi IHSG. Menurut Hans, dampak ini masih akan dirasakan oleh IHSG pekan depan. "Saya pikir IHSG minggu depan masih akan dipengaruhi oleh konflik di semenanjung Korea," kata Hans kepada KONTAN, Jumat (11/8).