KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Selama awal Januari 2019 sampai penutupan pekan ini, Jumat (25/1), IHSG sering berada di zona hijau. Analis berpendapat, January effect membantu mendorong IHSG menguat selama Januari 2019. Analis Binaartha Sekuritas, Muhammad Nafan Aji menilai ada pengaruh January Effect yang membuat IHSG mengalami reli selama bulan Januari. “Investor melakukan akumulasi beli di awal tahun dan juga capital inflow masuk. Jadi, wajar saja jika January effect tetap berlaku,” ujarnya kepada Kontan.co.id, Jumat (25/1). Senada, Kepala Riset Paramitra Alfa Sekuritas, Kevin Juido bilang, efek Januari sudah berlangsung. “Januari effect ada, terbukti dari posisi IHSG di akhir Desember IHSG yang berada di posisi 6.194,45. Sekarang sudah mau mencapai 6.500. Polanya cepat banget,” jelasnya kepada Kontan.co.id, Sabtu (26/1).
Analis: January effect warnai IHSG selama awal tahun 2019
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Selama awal Januari 2019 sampai penutupan pekan ini, Jumat (25/1), IHSG sering berada di zona hijau. Analis berpendapat, January effect membantu mendorong IHSG menguat selama Januari 2019. Analis Binaartha Sekuritas, Muhammad Nafan Aji menilai ada pengaruh January Effect yang membuat IHSG mengalami reli selama bulan Januari. “Investor melakukan akumulasi beli di awal tahun dan juga capital inflow masuk. Jadi, wajar saja jika January effect tetap berlaku,” ujarnya kepada Kontan.co.id, Jumat (25/1). Senada, Kepala Riset Paramitra Alfa Sekuritas, Kevin Juido bilang, efek Januari sudah berlangsung. “Januari effect ada, terbukti dari posisi IHSG di akhir Desember IHSG yang berada di posisi 6.194,45. Sekarang sudah mau mencapai 6.500. Polanya cepat banget,” jelasnya kepada Kontan.co.id, Sabtu (26/1).