KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Investor asing tercatat masih meninggalkan saham-saham berkapitalisasi besar (big caps). Pun, sejalan dengan net sell asing yang tinggi tersebut, harga-harga saham big caps juga ikut menurun. Berdasarkan data RTI, sejak awal tahun 2018 atau secara year to date (ytd) terdapat lima saham yang paling besar ditinggal asing yakni, saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) dengan net sell mencapai Rp 11,39 triliun, PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) net sell Rp 5,76 triliun, dan PT United Tractors Tbk (UNTR) dengan net sell Rp 5,56 triliun. Selanjutnya disusul oleh saham PT Astra International Tbk (ASII) dengan net sell asing mencapai Rp 4,72 triliun dan saham PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) dengan net sell Rp 4,67 triliun.
Analis: Manfaatkan saham yang ditinggal asing untuk buy on weakness
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Investor asing tercatat masih meninggalkan saham-saham berkapitalisasi besar (big caps). Pun, sejalan dengan net sell asing yang tinggi tersebut, harga-harga saham big caps juga ikut menurun. Berdasarkan data RTI, sejak awal tahun 2018 atau secara year to date (ytd) terdapat lima saham yang paling besar ditinggal asing yakni, saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) dengan net sell mencapai Rp 11,39 triliun, PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) net sell Rp 5,76 triliun, dan PT United Tractors Tbk (UNTR) dengan net sell Rp 5,56 triliun. Selanjutnya disusul oleh saham PT Astra International Tbk (ASII) dengan net sell asing mencapai Rp 4,72 triliun dan saham PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) dengan net sell Rp 4,67 triliun.