JAKARTA. PT Timah Tbk (TINS) tahun ini menargetkan volume produksi sebesar 30.000 metrik ton, lebih tinggi dibanding 2016 yang sebesar 24.000 metrik ton. Analis memperkirakan, target ini tidak hanya akan menjadi angan-angan. Yuni, Analis NH Korindo Sekuritas optimistis dengan target peningkatan produksi TINS. "Saya optimis dengan target peningkatan produksi tersebut, volume penjualan timah TINS pun akan meningkat," kata Yuni kepada KONTAN, Senin (7/8). Keyakinan Yuni berdasar pada data penjualan sebelumnya, volume penjualan timah TINS selalu diatas volume produksinya. Yuni menilai, TINS optimistis akan mampu mencapai target produksinya dengan berbagai strategi.
Analis: Target produksi TINS bisa tercapai
JAKARTA. PT Timah Tbk (TINS) tahun ini menargetkan volume produksi sebesar 30.000 metrik ton, lebih tinggi dibanding 2016 yang sebesar 24.000 metrik ton. Analis memperkirakan, target ini tidak hanya akan menjadi angan-angan. Yuni, Analis NH Korindo Sekuritas optimistis dengan target peningkatan produksi TINS. "Saya optimis dengan target peningkatan produksi tersebut, volume penjualan timah TINS pun akan meningkat," kata Yuni kepada KONTAN, Senin (7/8). Keyakinan Yuni berdasar pada data penjualan sebelumnya, volume penjualan timah TINS selalu diatas volume produksinya. Yuni menilai, TINS optimistis akan mampu mencapai target produksinya dengan berbagai strategi.