KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kurs rupiah di pasar spot stagnan di level Rp 14.243 per dollar AS pada penutupan perdagangan Jumat (29/3). Akan tetapi, dalam satu pekan terakhir, rupiah mengalami koreksi 0,56% terhadap the greenback. Di sisi lain, kurs tengah rupiah di Bank Indonesia menguat 0,07% ke level Rp 14.244 per dollar AS. Namun, rupiah di Bank Indonesia juga melemah 0,61% sepanjang pekan ini. Analis Asia Trade Point Futures Dedy Yusuf Siregar mengatakan, rupiah tertekan akibat kombinasi sentimen negatif dari eksternal. Salah satunya adalah kekhawatiran investor terhadap potensi resesi ekonomi di AS.
Ancaman resesi AS dan Brexit memicu pelemahan rupiah sepanjang pekan ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kurs rupiah di pasar spot stagnan di level Rp 14.243 per dollar AS pada penutupan perdagangan Jumat (29/3). Akan tetapi, dalam satu pekan terakhir, rupiah mengalami koreksi 0,56% terhadap the greenback. Di sisi lain, kurs tengah rupiah di Bank Indonesia menguat 0,07% ke level Rp 14.244 per dollar AS. Namun, rupiah di Bank Indonesia juga melemah 0,61% sepanjang pekan ini. Analis Asia Trade Point Futures Dedy Yusuf Siregar mengatakan, rupiah tertekan akibat kombinasi sentimen negatif dari eksternal. Salah satunya adalah kekhawatiran investor terhadap potensi resesi ekonomi di AS.