KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump mengatakan bahwa semua negara mesti mengakhiri impor minyak dari Iran dengan ancaman bahwa AS akan memberikan sanksi. Pernyataan ini menyebabkan harga minyak kembali melambung akibat kekhawatiran tekanan pasokan. Mengutip Bloomberg, pukul 15.44 WIB, harga minyak west texas intermediate (WTI) untuk kontrak pengiriman Juni 2019 berada di level US$ 66,05 per barel. Angka ini naik 0,76% dari harga sebelumnya US$ 65,55 per barel. “Harga minyak masih berpeluang untuk menguat setelah menguat hingga 2,5% pada perdagangan kemarin,” kata Analis Monex Investindo Futures, Dini Nurhadi Yasyi, Selasa (23/4).
Ancaman sanksi Iran melambungkan harga minyak WTI ke US$ 66 per barel
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump mengatakan bahwa semua negara mesti mengakhiri impor minyak dari Iran dengan ancaman bahwa AS akan memberikan sanksi. Pernyataan ini menyebabkan harga minyak kembali melambung akibat kekhawatiran tekanan pasokan. Mengutip Bloomberg, pukul 15.44 WIB, harga minyak west texas intermediate (WTI) untuk kontrak pengiriman Juni 2019 berada di level US$ 66,05 per barel. Angka ini naik 0,76% dari harga sebelumnya US$ 65,55 per barel. “Harga minyak masih berpeluang untuk menguat setelah menguat hingga 2,5% pada perdagangan kemarin,” kata Analis Monex Investindo Futures, Dini Nurhadi Yasyi, Selasa (23/4).