Ancol gelar panjat pinang kolosal di 17 Agustus



JAKARTA. Taman Impian Jaya Ancol akan mengadakan rangkaian acara dan beragam lomba. Salah satunya adalah lomba Panjat Pinang Kolosal yang diadakan di area parkir Pantai Carnaval Ancol pada 17 Agustus 2017.

Berbeda dengan tahun lalu, jumlah pohon yang diperlombakan tahun ini sebanyak 172 pohon yang bernilai Rp1,5 juta per pohon. Nantinya, satu pohon akan diperebutkan dua tim yang terdiri emapg orang per tim.

Untuk berpartisipasi dalam lomba ini, peserta cukup melampirkan fotokopi KTP atau menunjukkan KTP asli dan struk pembelian tiket masuk Ancol tanggal 17 Agustus 2017. Lomba akan dimulai pukul 14.30 WIB.


Selain mengikuti lomba, para pengunjung akan disuguhkan acara Konser Kemerdekaan yang dimulai pada pukul 14.00 WIB di Pantai Ancol Carnaval. Konser ini akan menampilkan beragam artis dangdut seperti Rhoma Irama, Setia Band, Zaskia Gotik, Cita Citata, Vicky Rhoma, Soneta Rock, dan artis-artis jebolan Dangdut Academy.

Selain itu, di setiap tempat rekreasi di kawasan Ancol akan ada beragam aktivitas untuk merayakan kemerdekaan Indonesia ke 72 dari 17-20 Agustus 2017.

"Kami berharap kemeriahan yang kami suguhkan bisa membangkitkan nasionalisme Indonesia," ujar General Manager PT Taman Impian Ancol Sunarto dalam Konferensi Pers Ancol Kemerdekaan Festival di Taman Santap Rumah Kayu Ancol, Jakarta Utara (9/8).

Selain Lomba Panjat Pinang Kolosal, beragam lomba juga akan diadakan di Pantai Lagoon, seperti tarik tambang, gebug bantal, lari matras, balap karung berpasangan, bakiak pasir, dan lomba makan krupuk. Lomba ini akan diadakan pada 19-20 Agustus 2017 mulai pukul 10.00 WIB.

Ditargetkan pengunjung yang datang ke kawasan rekreasi Taman Impian Ancol nantinya sebanyak 300.000 pengunjung selama empat hari perayaan kemerdekaan Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rizki Caturini