Anda Bisa Bayar Bensin Pakai OVO lo, Begini Cara Bayarnya



MOMSMONEY.ID - Saat ini, beli bensin tidak perlu lagi pakai uang tunai, cukup gunakan saldo OVO saja. Yuk, simak cara bayar bensin pakai OVO.

Cara bayar pembelian bensin menggunakan OVO adalah dengan menghubungkan akun OVO Anda ke akun MyPertamina.

Setelah itu, Anda bisa menambahkan OVO sebagai salah satu metode pembayaran atau menjadikan OVO sebagai metode pembayaran utama. 


Baca Juga: 7 Cara Mengusir dan Menghilangkan Cecak di Rumah Anda

Cara menghubungkan aplikasi MyPertamina dengan OVO

  1. Buka aplikasi MyPertamina
  2. Klik menu Akun
  3. Pilih Metode Pembayaran
  4. Pilih OVO dan hubungkan
  5. Masukkan OTP yang dikirim melalui SMS ke nomor yang terdaftar
  6. Masukkan PIN Transaksi Ovo
Cara bayar bensin pakai OVO

  1. Buka aplikasi MyPertamina
  2. Pilih menu Akun
  3. Pilih Metode Pembayaran
  4. Klik tanda titik 3 vertikal
  5. Pilih Atur Sebagai Metode Utama
  6. Kembali ke halaman depan
  7. Pilih menu Bayar kemudian lakukan Scan
  8. Pembayaran berhasil, saldo OVO Anda akan otomatis terpotong
Baca Juga: Kenali Penyebab, Gejala, dan Cara Mengatasi Biang Keringat pada Anak

Cara bayar bensin pakai OVO ini bisa dilakukan hanya untuk pembelian BBM non-subsidi yaitu Pertamax, Pertamax Turbo, Pertamina Dex, dan Dexlite. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Benedicta Alvinta