KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Andalan Finance Indonesia masih mengandalkan segmen pembiayaan mobil bekas untuk berbisnis di tahun ini. President Director Andalan Finance Frans F. Rundengan menyebut, sepanjang 2018 ini, pihaknya mengincar penyaluran kedit di angka Rp 4,8 triliun. Jumlah ini lebih tinggi sekitar 8% dari capaian pada 2017 kemarin. Untuk membantu mencapai target tersebut, perseroan disebutnya sudah menyiapkan sejumlah strategi. "Salah satu strategi kami adalah dengan memperkuat pembiayaan mobil bekas dengan usia tertentu dan meningkatkan volume penjualan di kantor-kantor cabang yang telah ada saat ini,” kata dia dalam keterangan tertulis, Selasa (6/3).
Andalan Finance incar booking Rp 4,8 triliun dari pembiayaan mobil bekas
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Andalan Finance Indonesia masih mengandalkan segmen pembiayaan mobil bekas untuk berbisnis di tahun ini. President Director Andalan Finance Frans F. Rundengan menyebut, sepanjang 2018 ini, pihaknya mengincar penyaluran kedit di angka Rp 4,8 triliun. Jumlah ini lebih tinggi sekitar 8% dari capaian pada 2017 kemarin. Untuk membantu mencapai target tersebut, perseroan disebutnya sudah menyiapkan sejumlah strategi. "Salah satu strategi kami adalah dengan memperkuat pembiayaan mobil bekas dengan usia tertentu dan meningkatkan volume penjualan di kantor-kantor cabang yang telah ada saat ini,” kata dia dalam keterangan tertulis, Selasa (6/3).