KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan sektor wisata, PT Panorama Sentrawisata Tbk (PANR) berharap pemerintah dapat segera membuka kembali izin kedatangan turis mancanegara ke Indonesia. VP Brand and Communications Panorama Sentrawisata AB Sadewa mengatakan, tanpa dibukanya pintu masuk wisatawan, mustahil perusahaan dapat mendatangkan turis. "Kami saat ini sangat bergantung kepada peraturan pemerintah (dirjen imigrasi, dan Kemenlu) untuk membuka kembali ijin untuk kedatangan turis di pintu-pintu masuk Indonesia. Saat ini kami hanya bisa terus berkomunikasi dengan pihak agen di negara asal tentang update destinasi di Indonesia," kata dia saat dihubungi Kontan.co.id, Jumat (3/7).
Andalkan turis asing, Panorama Sentrawisata (PANR) bergantung pada izin pemerintah
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan sektor wisata, PT Panorama Sentrawisata Tbk (PANR) berharap pemerintah dapat segera membuka kembali izin kedatangan turis mancanegara ke Indonesia. VP Brand and Communications Panorama Sentrawisata AB Sadewa mengatakan, tanpa dibukanya pintu masuk wisatawan, mustahil perusahaan dapat mendatangkan turis. "Kami saat ini sangat bergantung kepada peraturan pemerintah (dirjen imigrasi, dan Kemenlu) untuk membuka kembali ijin untuk kedatangan turis di pintu-pintu masuk Indonesia. Saat ini kami hanya bisa terus berkomunikasi dengan pihak agen di negara asal tentang update destinasi di Indonesia," kata dia saat dihubungi Kontan.co.id, Jumat (3/7).