JAKARTA. Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk stagnan sejak tiga pekan terakhir. Ini akibat tarik menarik sentimen antara harga spot emas dan kurs rupiah. Mengutip www.logammulia.com, harga emas batangan Rabu (5/8) lalu bertahan di level Rp 547.000 per gram. Harga buyback turun Rp 2.000 ketimbang hari sebelumnya. General Manager Logam Mulia Business Unit Antam Dodi Martimbang bilang, ada beberapa faktor yang membuat harga emas batangan tidak bergerak. Pertama, harga spot emas yang masih berada dalam tren turun. Mengutip Bloomberg, per pukul 15.45 WIB kemarin, harga emas kontrak pengiriman Desember 2015 di Commodity Exchange luruh 0,64% jadi US$ 1.083 per ons troi, menyentuh level terendah sejak 2010. Harga emas turun 8,76% sejak akhir 2014. Sejatinya, saat harga spot emas terkoreksi, harga emas batangan juga susut. Tapi, faktor kedua, depresiasi kurs rupiah pada dollar Amerika Serikat (AS), membuat harga emas batangan stagnan.
Aneh, kok harga emas Antam tak bergerak?
JAKARTA. Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk stagnan sejak tiga pekan terakhir. Ini akibat tarik menarik sentimen antara harga spot emas dan kurs rupiah. Mengutip www.logammulia.com, harga emas batangan Rabu (5/8) lalu bertahan di level Rp 547.000 per gram. Harga buyback turun Rp 2.000 ketimbang hari sebelumnya. General Manager Logam Mulia Business Unit Antam Dodi Martimbang bilang, ada beberapa faktor yang membuat harga emas batangan tidak bergerak. Pertama, harga spot emas yang masih berada dalam tren turun. Mengutip Bloomberg, per pukul 15.45 WIB kemarin, harga emas kontrak pengiriman Desember 2015 di Commodity Exchange luruh 0,64% jadi US$ 1.083 per ons troi, menyentuh level terendah sejak 2010. Harga emas turun 8,76% sejak akhir 2014. Sejatinya, saat harga spot emas terkoreksi, harga emas batangan juga susut. Tapi, faktor kedua, depresiasi kurs rupiah pada dollar Amerika Serikat (AS), membuat harga emas batangan stagnan.