KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Aneka Gas Industri Tbk (AGII) melalui anak usahanya PT Samator Gas Indonesia (SGI) sepakat menyediakan pasokan gas industri untuk proyek smelter pemurnian timah berteknologi TSL Ausmelt PT Timah Tbk (TINS) lewat kerja sama selama 12 tahun. SGI berhasil terpilih sebagai perusahaan terbaik setelah bersaing dengan 7 bidder atau penawar lainnya dalam rangka penyediaan gas oksigen di lingkup industri untuk proyek yang berlokasi di Muntok, Bangka Barat, Bangka Belitung. Kerja sama ini dilakukan AGII untuk memperkuat posisinya sebagai pemimpin pasar dengan mengembangkan bisnis di sektor on site plant atau captive.
Aneka Gas Industri (AGII) jajaki peluang penyediaan gas untuk proyek smelter
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Aneka Gas Industri Tbk (AGII) melalui anak usahanya PT Samator Gas Indonesia (SGI) sepakat menyediakan pasokan gas industri untuk proyek smelter pemurnian timah berteknologi TSL Ausmelt PT Timah Tbk (TINS) lewat kerja sama selama 12 tahun. SGI berhasil terpilih sebagai perusahaan terbaik setelah bersaing dengan 7 bidder atau penawar lainnya dalam rangka penyediaan gas oksigen di lingkup industri untuk proyek yang berlokasi di Muntok, Bangka Barat, Bangka Belitung. Kerja sama ini dilakukan AGII untuk memperkuat posisinya sebagai pemimpin pasar dengan mengembangkan bisnis di sektor on site plant atau captive.