Aneka Gas Industri (AGII) targetkan akuisisi aset pabrik Samator rampung di kuartal I



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Aneka Gas Industri Tbk terus mengawal agenda akuisisi aset pabrik gas milik PT Samator. Emiten gas berkode saham AGII ini menargetkan bisa merampungkan akuisisi aset pada kuartal pertama tahun ini.

Direktur Utama AGII Rachmat Harsono mengatakan, perusahaan akan menggunakan kas internal dan juga pinjaman perbankan guna merampungkan transaksi akuisisi aset.

“Komitmen kami adalah mencari pendanaan yang terbaik untuk perusahaan, menjaga agar cost of fund tidak meningkat, dan mengelola tingkat utang (leverage ratio) yang sesuai dengan komitmen manajemen, yaitu di bawah 1,15x,” kata dia kepada Kontan.co.id, Selasa (19/1).


Sedikit informasi, berdasarkan laporan keuangan konsolidasi AGII per 30 September 2020, Samator merupakan pemegang saham utama di AGII dengan kepemilikan saham sebanyak 40,54%. Dengan demikian, transaksi ini merupakan transaksi afiliasi.

Baca Juga: Begini dampak akuisisi aset pabrik Samator ke Aneka Gas Industri (AGII)

Agenda akuisisi aset ini memiliki nilai transaksi Rp 683,39 miliar. Objek yang ditransaksikan terdiri dari pabrik Samator yang berlokasi di Cikande, Provinsi Banten dan pabrik Gresik, Provinsi Jawa Timur. 

Kedua pabrik tersebut saat ini merupakan aset-aset yang paling produktif dalam grup Samator.

Selain mendorong optimalisasi aset dan bisnis, transaksi ini dipercaya bakal membawa sejumlah manfaat lainnya bagi AGII. Rachmat berujar, transaksi akuisisi ini bisa menambah kapasitas produksi dan meningkatkan penguasaan pasar alias market share AGII hingga sekitar 5% di pasar gas dalam negeri.

Transaksi ini juga dipercaya bisa mendongkrak kinerja AGII di tahun 2021. Makanya, perusahaan mencanangkan target pertumbuhan pendapatan di 2021 sekitar 7%-10% dari realisasi pendapatan tahun lalu. Dari target pendapatan tersebut, AGII membidik profit marjin sekitar 5%-7%.

Target ini juga berdasar pada optimisme perusahaan akan permintaan gas dari pelanggan di sektor kesehatan maupun sektor-sektor lainnya seperti manufaktur, komoditas sumber daya mineral, dan lain-lain.

“Dengan adanya dukungan pertumbuhan dari sektor kesehatan, recovery dari sektor-sektor pelanggan lainnya, termasuk manufaktur  maupun sumber daya mineral, serta penambahan kapasitas produksi dari aset Samator yang akan diakuisisi, kami menargetkan pertumbuhan 7% sampai dengan 10%,” pungkas Rachmat.

Selanjutnya: Pangsa pasar Aneka Gas Industri (AGII) bakal naik usai akuisisi aset pabrik Samator

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari