KONTAN.CO.ID - Untuk mendongkrak pembangunan infrastruktur pada tahun depan, pemerintah mengalokasikan dana sebesar Rp 404 triliun dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2018. Angka itu naik dibandingkan alokasi dalam APBN 2017 yang sebesar Rp 387,7 triliun. Dalam pidato pengantar Nota Keuangan RAPBN 2018 di depan Anggota DPR pada Rabu (16/8), Presiden Joko Widodo mengatakan, kenaikan anggaran infrastruktur dilakukan untuk mendukung pertumbuhan pusat ekonomi dan pengembangan konektivitas antara daerah. Untuk itu pemerintah, menurutnya, akan membangun jalan baru sepanjang 856 kilometer (km) dan membangun irigasi sepanjang 781 km. Pada tahun depan pemerintah juga akan membangun sanitasi dan pengolahan air limbah untuk 853.000 kepala keluarga dan membangun rumah susun sebanyak 7.062 unit bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).
Anggaran infrastruktur 2018 capai Rp 404 triliun
KONTAN.CO.ID - Untuk mendongkrak pembangunan infrastruktur pada tahun depan, pemerintah mengalokasikan dana sebesar Rp 404 triliun dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2018. Angka itu naik dibandingkan alokasi dalam APBN 2017 yang sebesar Rp 387,7 triliun. Dalam pidato pengantar Nota Keuangan RAPBN 2018 di depan Anggota DPR pada Rabu (16/8), Presiden Joko Widodo mengatakan, kenaikan anggaran infrastruktur dilakukan untuk mendukung pertumbuhan pusat ekonomi dan pengembangan konektivitas antara daerah. Untuk itu pemerintah, menurutnya, akan membangun jalan baru sepanjang 856 kilometer (km) dan membangun irigasi sepanjang 781 km. Pada tahun depan pemerintah juga akan membangun sanitasi dan pengolahan air limbah untuk 853.000 kepala keluarga dan membangun rumah susun sebanyak 7.062 unit bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).