KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Konsumsi pemerintah menjadi satu-satunya sektor dalam kelompok pengeluaran pembentuk produk domestik bruto (PDB), yang mengalami penurunan pertumbuhan pada tahun 2022. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, konsumsi pemerintah pada sepanjang tahun lalu turun 4,51% secara tahunan (YoY) dan memberi sumbangan sekitar 7,66% pada pertumbuhan ekonomi dalam negeri. Kepala Ekonom Bank Mandiri Andry Asmoro mengatakan, penurunan konsumsi pemerintah pada tahun 2022 seiring dengan kondisi pandemi Covid-19 yang lebih terkendali.
Anggaran PEN Berkurang, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Negatif
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Konsumsi pemerintah menjadi satu-satunya sektor dalam kelompok pengeluaran pembentuk produk domestik bruto (PDB), yang mengalami penurunan pertumbuhan pada tahun 2022. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, konsumsi pemerintah pada sepanjang tahun lalu turun 4,51% secara tahunan (YoY) dan memberi sumbangan sekitar 7,66% pada pertumbuhan ekonomi dalam negeri. Kepala Ekonom Bank Mandiri Andry Asmoro mengatakan, penurunan konsumsi pemerintah pada tahun 2022 seiring dengan kondisi pandemi Covid-19 yang lebih terkendali.