KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah mulai menyiapkan alokasi anggaran untuk berbagai program baru yang muncul di Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2022, meski program ini masih dilakukan beberapa waktu ke depan. Program yang dimaksud diantaranya adalah pemilihan umum (pemilu) yang waktu pelaksanaannya tahun 2024 mendatang, dan juga anggaran untuk pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) baru. “(Anggaran) IKN kami jalankan karena RUU sedang dibahas, dan juga persiapan Pemilu 2024 yang membutuhkan anggaran besar,” ujar Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Senin (3/1), dalam konferensi pers APBN KiTa. Hanya saja, Sri Mulyani masih belum bisa memberikan rincian besaran anggaran yang ditetapkan karena masih dalam tahap pembahasan.
Anggaran untuk Pembangunan Ibu Kota Negara Baru dan Pemilu 2024 Disiapkan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah mulai menyiapkan alokasi anggaran untuk berbagai program baru yang muncul di Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2022, meski program ini masih dilakukan beberapa waktu ke depan. Program yang dimaksud diantaranya adalah pemilihan umum (pemilu) yang waktu pelaksanaannya tahun 2024 mendatang, dan juga anggaran untuk pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) baru. “(Anggaran) IKN kami jalankan karena RUU sedang dibahas, dan juga persiapan Pemilu 2024 yang membutuhkan anggaran besar,” ujar Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Senin (3/1), dalam konferensi pers APBN KiTa. Hanya saja, Sri Mulyani masih belum bisa memberikan rincian besaran anggaran yang ditetapkan karena masih dalam tahap pembahasan.