KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indonesia akan memiliki tiga provinsi baru, setelah DPR mengesahkan ketiga RUU pembentukan Daerah Otonomi Baru (DOB) di bumi Papua. Anggota komisi II DPR, Guspardi Gaus mengatakan, nantinya pembangunan tiga provinsi baru yang ada di papua ini sepenuhnya akan didanai oleh Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). "Dan juga perlu dicatat, jadi DOB baru yang ada di papua ini sepenuhnya akan dianggarkan dalam APBN bukan APBD," kata Guspardi melalui keterangan pers yang dipantau di Youtube DPR RI, Selasa (5/7).
Anggota DPR Sebut Tiga Provinsi Baru di Papua Sepenuhnya Didanai APBN
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indonesia akan memiliki tiga provinsi baru, setelah DPR mengesahkan ketiga RUU pembentukan Daerah Otonomi Baru (DOB) di bumi Papua. Anggota komisi II DPR, Guspardi Gaus mengatakan, nantinya pembangunan tiga provinsi baru yang ada di papua ini sepenuhnya akan didanai oleh Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). "Dan juga perlu dicatat, jadi DOB baru yang ada di papua ini sepenuhnya akan dianggarkan dalam APBN bukan APBD," kata Guspardi melalui keterangan pers yang dipantau di Youtube DPR RI, Selasa (5/7).