KONTAN.CO.ID - HONG KONG. Seorang anggota parlemen Hong Kong yang bertemu Presiden Xi Jinping selama kunjungan langka oleh pemimpin China ke wilayah itu pada pekan lalu mengatakan dia dinyatakan positif COVID-19 dua hari setelah pertemuan tersebut. Melansir Reuters, menurut pengumuman di halaman Facebook-nya pada hari Minggu, Steven Ho yang merupakan bagian dari partai pro-Beijing terbesar di kota itu, Aliansi Demokratik untuk Perbaikan dan Kemajuan Hong Kong (DAB), dinyatakan positif mengidap virus corona pada 2 Juli dan telah mengisolasi diri. Ho mengatakan dia dites negatif untuk virus pada 30 Juni, hari dia berfoto bersama Xi Jinping, yang ditampilkan oleh penyiar lokal RTHK.
Anggota Parlemen Hong Kong yang Bertemu Xi Jinping Dinyatakan Positif COVID
KONTAN.CO.ID - HONG KONG. Seorang anggota parlemen Hong Kong yang bertemu Presiden Xi Jinping selama kunjungan langka oleh pemimpin China ke wilayah itu pada pekan lalu mengatakan dia dinyatakan positif COVID-19 dua hari setelah pertemuan tersebut. Melansir Reuters, menurut pengumuman di halaman Facebook-nya pada hari Minggu, Steven Ho yang merupakan bagian dari partai pro-Beijing terbesar di kota itu, Aliansi Demokratik untuk Perbaikan dan Kemajuan Hong Kong (DAB), dinyatakan positif mengidap virus corona pada 2 Juli dan telah mengisolasi diri. Ho mengatakan dia dites negatif untuk virus pada 30 Juni, hari dia berfoto bersama Xi Jinping, yang ditampilkan oleh penyiar lokal RTHK.