Angka impor Juni cetak rekor tertinggi sepanjang sejarah



JAKARTA. Impor Juni 2011 tercatat sebagai rekor tertinggi sepanjang sejarah dengan nilai mencapai US$ 15,08 miliar. Nominal itu naik US$ 256,9 juta dibanding realisasi Mei 2011. "Nilai ini bisa dibilang tertinggi sepanjang sejarah. Sebab, selama ini impor Indonesia tidak pernah melebihi US$ 15 miliar," ungkap Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Rusman Heriawan, Senin (1/8). Realisasi impor itu terjadi lantaran adanya peningkatan nonmigas sebesar US$ 660,2 juta atau naik 5,91% dari Mei 2011. Selama Juni 2011 nilai impor nonmigas mencapai US$ 11,838 miliar. Meski menjadi penyumbang impor terbesar ternyata empat golongan barang mengalami penurunan. Bahan kimia organik sebesar US$ 582,9 juta atau turun 6,78% dari Mei 2011 yang tercatat sebesar US$ 625,3 juta. Lalu, kapas tercatat US$ 308,1 juta yang turun 11,85% dari bulan sebelumnya yang mencapai US$349,5 juta. Komoditi lain yang turun yaitu plastik dan barang dari plastik yang tercatat sebesar US$ 570,2 juta atau turun 6,52% dari pencapaian Mei 2011 sebesar US$ 610,0 juta. Terakhir, barang dari besi dan baja juga turun sekitar 0,19% menjadi US$256,1 juta dari sebelumnya sebesar US$ 256,6 juta. Rusman menjelaskan, penurunan keempat golongan barang itu terhadap nilai keseluruhan impor terjadi lantaran adanya pengalihan industri. Jadi, golongan itu mendapat pengolahan lebih panjang sehingga masuk klasifikasi golongan barang lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: