TOKYO. Tingkat pengangguran Jepang di bulan Desember terus melonjak. Pemicunya, anjloknya tingkat ekspor membuat sejumlah perusahaan memangkas produksi dan jumlah armada kerjanya. Hal ini mengindikasikan anggaran belanja konsumen akan mengalami penurunan tajam. Asal tahu saja, berdasarkan data biro statistik Jepang, tingkat pengangguran di Negeri Sakura itu mengalami kenaikan sebesar 4,4% dari sebelumnya 3,9% di bulan November. Sementara, nilai tengah atas prediksi 35 ekonom yang disurvei Bloomberg mematok angka 4,1%. Memang, manufaktur di Jepang mulai dari Sony Corp hingga Toyota Motor Corp sudah mulai mengurangi tingkat produksinya akibat melorotnya tingkat ekspor. Alhasil, itu berdampak pada pemecatan karyawan. Pemerintah Jepang mengatakan, memburuknya sektor manufaktur bisa membuat angka pengangguran semakin tinggi lagi.
Angka Pengangguran Negeri Sakura Melonjak 4,4%
TOKYO. Tingkat pengangguran Jepang di bulan Desember terus melonjak. Pemicunya, anjloknya tingkat ekspor membuat sejumlah perusahaan memangkas produksi dan jumlah armada kerjanya. Hal ini mengindikasikan anggaran belanja konsumen akan mengalami penurunan tajam. Asal tahu saja, berdasarkan data biro statistik Jepang, tingkat pengangguran di Negeri Sakura itu mengalami kenaikan sebesar 4,4% dari sebelumnya 3,9% di bulan November. Sementara, nilai tengah atas prediksi 35 ekonom yang disurvei Bloomberg mematok angka 4,1%. Memang, manufaktur di Jepang mulai dari Sony Corp hingga Toyota Motor Corp sudah mulai mengurangi tingkat produksinya akibat melorotnya tingkat ekspor. Alhasil, itu berdampak pada pemecatan karyawan. Pemerintah Jepang mengatakan, memburuknya sektor manufaktur bisa membuat angka pengangguran semakin tinggi lagi.