KONTAN.CO.ID - Jakarta, 14 Februari 2023 Sebagai bentuk komitmen terhadap keselamatan dan kesehatan kerja serta untuk memperingati Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional Tahun 2023, PT Angkasa Pura I menandatangai kesepakatan Komitmen Bersama terhadap Keselamatan. Penandatanganan Komitmen Bersama terhadap Keselamatan dilakukan di Jakarta pada Senin (13/2), oleh Direktur Utama PT Angkasa Pura I Faik Fahmi dan Direktur Utama PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin. Penandatanganan disaksikan langsung oleh Direktur Kelaikudaraan dan Pengoperasian Pesawat Udara Kementerian Perhubungan Capt. M. Mauludin dan Direktur Bina Kelembagaan K3 Kementerian Ketenagakerjaan Hery Sutanto. Turut juga hadir Direktur Operasi Angkasa Pura I Wendo Asrul Rose dan Direktur Operasi Angkasa Pura II Muhamad Wasid. Direktur Utama Angkasa Pura I Faik Fahmi mengatakan, Angkasa Pura I dan Angkasa Pura II saling berkolaborasi untuk bersama-sama mengawali langkah pengelolaan Sistem Manajemen Keselamatan (Safety Management System) di setiap bandara yang dikelola dengan berkomitmen menempatkan keselamatan penerbangan sebagai prioritas utama dalam setiap kegiatan.
Angkasa Pura I dengan Kemenhub & Kemnaker Sepakati Komitmen Keselamatan di Bulan K3
KONTAN.CO.ID - Jakarta, 14 Februari 2023 Sebagai bentuk komitmen terhadap keselamatan dan kesehatan kerja serta untuk memperingati Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional Tahun 2023, PT Angkasa Pura I menandatangai kesepakatan Komitmen Bersama terhadap Keselamatan. Penandatanganan Komitmen Bersama terhadap Keselamatan dilakukan di Jakarta pada Senin (13/2), oleh Direktur Utama PT Angkasa Pura I Faik Fahmi dan Direktur Utama PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin. Penandatanganan disaksikan langsung oleh Direktur Kelaikudaraan dan Pengoperasian Pesawat Udara Kementerian Perhubungan Capt. M. Mauludin dan Direktur Bina Kelembagaan K3 Kementerian Ketenagakerjaan Hery Sutanto. Turut juga hadir Direktur Operasi Angkasa Pura I Wendo Asrul Rose dan Direktur Operasi Angkasa Pura II Muhamad Wasid. Direktur Utama Angkasa Pura I Faik Fahmi mengatakan, Angkasa Pura I dan Angkasa Pura II saling berkolaborasi untuk bersama-sama mengawali langkah pengelolaan Sistem Manajemen Keselamatan (Safety Management System) di setiap bandara yang dikelola dengan berkomitmen menempatkan keselamatan penerbangan sebagai prioritas utama dalam setiap kegiatan.