KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Angkasa Pura I (Persero) melakukan simulasi penggunaan alat deteksi Covid-19 GeNose C-19 di 15 bandara kelolaan yang dilakukan secara bertahap. Simulasi tersebut merupakan tahap persiapan yang dilakukan operator bandara, sebelum nantinya diputuskan mengenai kelayakan implementasi GeNose C-19 sebagai salah satu alat deteksi Covid-19 di bandara oleh regulator terkait di sektor transportasi udara. Simulasi GeNose C-19 dimulai Kamis (18/3), di Bandara Internasional Yogyakarta (YIA). Kemudian pada minggu depan Kamis (25/3), simulasi GeNose C-19 akan dilakukan di Bandara Juanda Surabaya.
Angkasa Pura I lakukan simulasi penggunaan GeNose C-19 di 15 bandara
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Angkasa Pura I (Persero) melakukan simulasi penggunaan alat deteksi Covid-19 GeNose C-19 di 15 bandara kelolaan yang dilakukan secara bertahap. Simulasi tersebut merupakan tahap persiapan yang dilakukan operator bandara, sebelum nantinya diputuskan mengenai kelayakan implementasi GeNose C-19 sebagai salah satu alat deteksi Covid-19 di bandara oleh regulator terkait di sektor transportasi udara. Simulasi GeNose C-19 dimulai Kamis (18/3), di Bandara Internasional Yogyakarta (YIA). Kemudian pada minggu depan Kamis (25/3), simulasi GeNose C-19 akan dilakukan di Bandara Juanda Surabaya.