KONTAN.CO.ID - DUBAI. Angkatan Laut AS pada hari Selasa (16/2) mengumumkan penyitaan senjata selundupan dalam jumlah besar dari dua kapal kecil di lepas pantai Somalia. Dilansir dari Arab News, senjata yang disita antara lain ribuan senapan tipe Kalashnikov, senapan mesin ringan, senapan sniper berat, peluncur granat, serta sejumlah senjata lainnya. Dalam pernyataannya, Armada ke-5 Angkatan Laut AS yang berbasis di Bahrain tidak mengidentifikasi sumber senjata yang diselundupkan atau mengungkapkan tujuan mereka.
Angkatan Laut AS menyita ribuan senjata ilegal yang diduga akan dikirim ke Yaman
KONTAN.CO.ID - DUBAI. Angkatan Laut AS pada hari Selasa (16/2) mengumumkan penyitaan senjata selundupan dalam jumlah besar dari dua kapal kecil di lepas pantai Somalia. Dilansir dari Arab News, senjata yang disita antara lain ribuan senapan tipe Kalashnikov, senapan mesin ringan, senapan sniper berat, peluncur granat, serta sejumlah senjata lainnya. Dalam pernyataannya, Armada ke-5 Angkatan Laut AS yang berbasis di Bahrain tidak mengidentifikasi sumber senjata yang diselundupkan atau mengungkapkan tujuan mereka.