KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Calon Presiden Nomor Urut 1 Anies Baswedan menegaskan bahwa masalah kemiskinan tidak bisa diselesaikan hanya dengan berbagi bantuan sosial (bansos) semata. Hal ini dia sampaikan dalam giat Dialog Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo): Capres 2024 Roadmap Perekonomian Indonesia 2024-2029. Anies mengatakan bahwa sebagian dari masyarakat miskin ini memiliki pekerjaan sebagai petani. Hanya saja pendapatan sebagai petani memang tidak pernah cukup untuk menghidupi mereka lantaran tata niaga pertanian tidak maksimal.
Anies Baswedan Sebut Pembagian Bansos Tak Bisa Tuntaskan Kemiskinan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Calon Presiden Nomor Urut 1 Anies Baswedan menegaskan bahwa masalah kemiskinan tidak bisa diselesaikan hanya dengan berbagi bantuan sosial (bansos) semata. Hal ini dia sampaikan dalam giat Dialog Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo): Capres 2024 Roadmap Perekonomian Indonesia 2024-2029. Anies mengatakan bahwa sebagian dari masyarakat miskin ini memiliki pekerjaan sebagai petani. Hanya saja pendapatan sebagai petani memang tidak pernah cukup untuk menghidupi mereka lantaran tata niaga pertanian tidak maksimal.