KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih berkeyakinan masyarakat Jakarta sudah adem lagi usai Pilkada Jakarta. Mayoritas warga Jakarta juga dinilai sudah legowo menerima pasangan ini untuk memimpin Jakarta periode 2017-2022. Optimisme tersebut mengacu pada hasil survei yang dilakukan Sands Analytics. Lembaga survei ini antara lain meneliti tingkat penerimaan masyarakat Jakarta atas terpilihnya Anies-Sandi sebagai Gubernur Jakarta. Hasilnya menyatakan, penerimaan responden di level tinggi mencapai 82,4% responden, level sedang sebesar 14,2% responden. Adapun responden yang belum move on atau dengan tingkat penerimaan rendah atas terpilihnya Anies-Sandi hanya sebesar 0,6%.
Jelang Pelantikan Anies-Sandi, 0,6% Belum Move On
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih berkeyakinan masyarakat Jakarta sudah adem lagi usai Pilkada Jakarta. Mayoritas warga Jakarta juga dinilai sudah legowo menerima pasangan ini untuk memimpin Jakarta periode 2017-2022. Optimisme tersebut mengacu pada hasil survei yang dilakukan Sands Analytics. Lembaga survei ini antara lain meneliti tingkat penerimaan masyarakat Jakarta atas terpilihnya Anies-Sandi sebagai Gubernur Jakarta. Hasilnya menyatakan, penerimaan responden di level tinggi mencapai 82,4% responden, level sedang sebesar 14,2% responden. Adapun responden yang belum move on atau dengan tingkat penerimaan rendah atas terpilihnya Anies-Sandi hanya sebesar 0,6%.