KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Andalan Sakti Primaindo Tbk (Ansa Land) resmi memulai pengembangan proyek perumahan Grandia Liv di Parung Panjang. Proyek ini memiliki rencana pengembangan seluas 15 hektare (ha). Pembangunan proyek ini sudah dimulai ditandai dengan groundbreaking atau peletakan batu pertama pada 2 Desember 2023 lalu. Grandia Liv akan dikembangkan menjadi kawasan hunian berkonsep scandinavian. Pemasaran Grandia Liv sudah dimulai emiten properti berkode saham ASPI ini sejak pertengahan tahun. Ada dua tipe rumah yang dipasarkan, yakni Elsa dan Mysa. Harganya dibanderol mulai Rp 400 jutaan.
Ansa Land Resmi Memulai Pembangunan Proyek Hunian Grandia Liv Parung Panjang
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Andalan Sakti Primaindo Tbk (Ansa Land) resmi memulai pengembangan proyek perumahan Grandia Liv di Parung Panjang. Proyek ini memiliki rencana pengembangan seluas 15 hektare (ha). Pembangunan proyek ini sudah dimulai ditandai dengan groundbreaking atau peletakan batu pertama pada 2 Desember 2023 lalu. Grandia Liv akan dikembangkan menjadi kawasan hunian berkonsep scandinavian. Pemasaran Grandia Liv sudah dimulai emiten properti berkode saham ASPI ini sejak pertengahan tahun. Ada dua tipe rumah yang dipasarkan, yakni Elsa dan Mysa. Harganya dibanderol mulai Rp 400 jutaan.