JAKARTA. PT Aneka Tambang (Persero) Tbk (ANTM) ingin memacu produksi dan penjualan batubara sebagai strategi untuk meraih tambahan pendapatan di 2014. Perusahaan yang biasa disebut Antam ini membidik produksi batubara sebanyak 1 juta ton di tahun ini. Target tersebut tumbuh 135,53% dibandingkan realisasi produksi tahun 2013 yang sebanyak 424.573 ton. Hal itu diungkapkan manajemen Antam dalam keterbukaan informasi kepada Bursa Efek Australia (ASX), Senin (3/3). Antam, melalui anak usaha, PT Indonesia Coal Resources (ICR), memang sudah memiliki satu tambang batubara di Sarolangun, Jambi. Tambang ini baru diakuisisi Antam pada Januari 2011 senilai Rp 92,5 miliar.
Antam bidik produksi 1 juta ton batubara
JAKARTA. PT Aneka Tambang (Persero) Tbk (ANTM) ingin memacu produksi dan penjualan batubara sebagai strategi untuk meraih tambahan pendapatan di 2014. Perusahaan yang biasa disebut Antam ini membidik produksi batubara sebanyak 1 juta ton di tahun ini. Target tersebut tumbuh 135,53% dibandingkan realisasi produksi tahun 2013 yang sebanyak 424.573 ton. Hal itu diungkapkan manajemen Antam dalam keterbukaan informasi kepada Bursa Efek Australia (ASX), Senin (3/3). Antam, melalui anak usaha, PT Indonesia Coal Resources (ICR), memang sudah memiliki satu tambang batubara di Sarolangun, Jambi. Tambang ini baru diakuisisi Antam pada Januari 2011 senilai Rp 92,5 miliar.