JAKARTA. Naiknya harga emas global berimbas pada kenaikan harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam). Mengutip Bloomberg, Jumat (8/1), harga emas kontrak pengiriman Februari 2016 di Commodity Exchange melemah 0,89% ke level US$ 1.098 per ons troi. Namun sejak awal tahun 2016, emas menanjak 3%. Sejalan dengan kenaikan emas global, harga emas Antam dikutip dari www.logammulia.com, Jumat (8/1) naik Rp 2.000 atau 0,36% menjadi Rp 549.000 per gram dibanding sehari sebelumnya. Sejak awal tahun, harga emas batangan telah menguat 0,73%.
Antam menaikkan harga buyback emas
JAKARTA. Naiknya harga emas global berimbas pada kenaikan harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam). Mengutip Bloomberg, Jumat (8/1), harga emas kontrak pengiriman Februari 2016 di Commodity Exchange melemah 0,89% ke level US$ 1.098 per ons troi. Namun sejak awal tahun 2016, emas menanjak 3%. Sejalan dengan kenaikan emas global, harga emas Antam dikutip dari www.logammulia.com, Jumat (8/1) naik Rp 2.000 atau 0,36% menjadi Rp 549.000 per gram dibanding sehari sebelumnya. Sejak awal tahun, harga emas batangan telah menguat 0,73%.