KONTAN.CO.ID - PT Tri Adi Bersama (Anteraja), perusahaan rintisan logistik yang merupakan anak usaha dari PT Adi Sarana Armada Tbk (“ASSA”) meluncurkan inovasi layanan Payment on Delivery untuk berikan kemudahan pembayaran belanja online dengan transaksi non tunai. Layanan Payment on Delivery diluncurkan sebagai salah satu bentuk komitmen Anteraja untuk terus berkembang beriringan dengan tren teknologi masa kini. Suyanto selaku CEO Anteraja menjelaskan, “Payment on Delivery menawarkan sistem pembayaran yang lebih praktis dengan tetap mengutamakan kenyamanan bagi pelanggan. Layanan ini merupakan solusi dari permasalahan yang kerap kali ditemui pada layanan COD, dimana pelanggan sering kali kesulitan ketika uang tunai tidak tersedia ataupun ketika posisi pelanggan yang tidak berada di lokasi pengiriman. Dengan layanan terbaru ini, jika pelanggan tidak berada di lokasi maka Satria Anteraja (kurir) dengan mudah dapat langsung mengirimkan kode QR pembayaran melalui pesan elektronik kepada pelanggan. Pelanggan tinggal mengunggah kode QR tersebut di aplikasi pembayaran dan transaksi pun tetap dapat dilakukan di mana saja.”
Anteraja Luncurkan Pembayaran Digital dalam Layanan Payment on Delivery
KONTAN.CO.ID - PT Tri Adi Bersama (Anteraja), perusahaan rintisan logistik yang merupakan anak usaha dari PT Adi Sarana Armada Tbk (“ASSA”) meluncurkan inovasi layanan Payment on Delivery untuk berikan kemudahan pembayaran belanja online dengan transaksi non tunai. Layanan Payment on Delivery diluncurkan sebagai salah satu bentuk komitmen Anteraja untuk terus berkembang beriringan dengan tren teknologi masa kini. Suyanto selaku CEO Anteraja menjelaskan, “Payment on Delivery menawarkan sistem pembayaran yang lebih praktis dengan tetap mengutamakan kenyamanan bagi pelanggan. Layanan ini merupakan solusi dari permasalahan yang kerap kali ditemui pada layanan COD, dimana pelanggan sering kali kesulitan ketika uang tunai tidak tersedia ataupun ketika posisi pelanggan yang tidak berada di lokasi pengiriman. Dengan layanan terbaru ini, jika pelanggan tidak berada di lokasi maka Satria Anteraja (kurir) dengan mudah dapat langsung mengirimkan kode QR pembayaran melalui pesan elektronik kepada pelanggan. Pelanggan tinggal mengunggah kode QR tersebut di aplikasi pembayaran dan transaksi pun tetap dapat dilakukan di mana saja.”