Antisipasi aksi massa 22 Mei, BI tutup operasional penukaran uang keliling



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bertepatan dengan aksi massa 22 Mei, Bank Indonesia (BI) mengumumkan kegiatan kas keliling di wilayah Jabodetabek hari ini (22/5) tidak beroperasional.

"Untuk layanan di luar kantor di wilayah Jakarta seperti penukaran uang dan kas titipan dengan mempertimbangkan keamanan dan keselamatan umum bersama untuk hari ini ditiadakan dulu," jelas Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Onny Widjanarko, Rabu (22/5).

Kendati begitu, BI belum menentukan sampai kapan kegiatan layanan penukaran uang tersebut akan dihentikan.


Menurut Onny, kegiatan di luar kantor BI akan beroperasional saat situasi kondusif. Ini demi mempertimbangkan keamanan dan keselamatan masyarakat, bank mitra serta BI.

"Mudah-mudahan besok kondusif dan akan dibuka lagi," ujar Onny kepada Kontan.co.id.

Untuk kegiatan operasional kantor BI masih tetap berjalan seperti biasa, serta tetap memantau situasi dan kondisi yang terjadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto