JAKARTA. Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) akan membentuk Sistem Logistik Ikan Nasional (SLIN). Tujuannya adalah memastikan kesediaan pasokan ikan. Victor Nikijuluw, Direktur Jenderal Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan KKP bilang, ada beberapa pertimbangan yang melatarbelakangi pembentukan SLIN. Pertama, anomali iklim yang mengakibatkan produksi hampir semua jenis ikan sulit ditebak. Pada periode tertentu produksi ikan bisa melimpah, tapi pada periode selanjutnya bisa merosot tajam. Di sisi lain, permintaan ikan terutama dari domestik cenderung naik, baik oleh konsumen rumah tangga maupun institusi atau korporat. Permintaan ini relatif stabil sepanjang tahun, sehingga membutuhkan pasokan yang juga harus stabil. Oleh karena itu, "SLIN dibuat menjamin ketersediaan ikan secara kontinyu," ujar Victor kepada KONTAN, belum lama ini.
Antisipasi anomali iklim, KKP akan membentuk logistik ikan
JAKARTA. Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) akan membentuk Sistem Logistik Ikan Nasional (SLIN). Tujuannya adalah memastikan kesediaan pasokan ikan. Victor Nikijuluw, Direktur Jenderal Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan KKP bilang, ada beberapa pertimbangan yang melatarbelakangi pembentukan SLIN. Pertama, anomali iklim yang mengakibatkan produksi hampir semua jenis ikan sulit ditebak. Pada periode tertentu produksi ikan bisa melimpah, tapi pada periode selanjutnya bisa merosot tajam. Di sisi lain, permintaan ikan terutama dari domestik cenderung naik, baik oleh konsumen rumah tangga maupun institusi atau korporat. Permintaan ini relatif stabil sepanjang tahun, sehingga membutuhkan pasokan yang juga harus stabil. Oleh karena itu, "SLIN dibuat menjamin ketersediaan ikan secara kontinyu," ujar Victor kepada KONTAN, belum lama ini.