JAKARTA. Laju poundsterling (GBP) terpukul dollar Australia (AUD) sebelum pengumuman kebijakan Bank Sentral Inggris (BoE). Mengutip Bloomberg, Kamis (2/2) pukul 18.13 WIB, pasangan GBP/AUD turun 1,13% dari hari sebelumnya ke level 1,6497. Tonny Mariano, analis PT Esandar Arthamas Berjangka menjelaskan, data neraca perdagangan Australia membuat AUD unggul terhadap GBP. Neraca perdagangan Aussie mencatat surplus US$ 3,51 miliar pada Desember 2016, naik dari bulan sebelumnya yakni surplus US$ 2,04 miliar dan di atas proyeksi surplus US$ 2 miliar. Sementara poundsterling terbebani oleh data negatif, yakni kinerja sektor konstruksi di Inggris bulan Januari yang turun ke level 52,2 dari sebelumnya 54,2, serta di bawah proyeksi 53,9.
Antisipasi BoE, poundsterling keok versus aussie
JAKARTA. Laju poundsterling (GBP) terpukul dollar Australia (AUD) sebelum pengumuman kebijakan Bank Sentral Inggris (BoE). Mengutip Bloomberg, Kamis (2/2) pukul 18.13 WIB, pasangan GBP/AUD turun 1,13% dari hari sebelumnya ke level 1,6497. Tonny Mariano, analis PT Esandar Arthamas Berjangka menjelaskan, data neraca perdagangan Australia membuat AUD unggul terhadap GBP. Neraca perdagangan Aussie mencatat surplus US$ 3,51 miliar pada Desember 2016, naik dari bulan sebelumnya yakni surplus US$ 2,04 miliar dan di atas proyeksi surplus US$ 2 miliar. Sementara poundsterling terbebani oleh data negatif, yakni kinerja sektor konstruksi di Inggris bulan Januari yang turun ke level 52,2 dari sebelumnya 54,2, serta di bawah proyeksi 53,9.