KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bankir berusaha menjaga margin bunga bersih (NIM) agar tidak turun terlalu dalam. Hal ini seiring risiko kenaikan suku bunga acuan BI 7DRR rate 25 bps yang diproyeksi akan terjadi lagi di kuartal IV-2018. Haryono Tjahjarijadi, Presiden Direktur Bank Mayapada bilang penurunan NIM memang terjadi di banyak bank. "Oleh karena itu kami berusaha tidak menaikkan suku bunga kredit sebesar kenaikan bunga dana," kata Haryono kepada kontan.co.id, Selasa (5/9). Bank Mayapada optimis bisa menjaga rasio NIM sesuai dengan yang direncanakan. NIM Bank Mayapada Juni 2018 3,98% turun dari periode sama 2017 4,1%.
Antisipasi risiko kenaikan bunga, bankir berusaha jaga margin bunga bersih
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bankir berusaha menjaga margin bunga bersih (NIM) agar tidak turun terlalu dalam. Hal ini seiring risiko kenaikan suku bunga acuan BI 7DRR rate 25 bps yang diproyeksi akan terjadi lagi di kuartal IV-2018. Haryono Tjahjarijadi, Presiden Direktur Bank Mayapada bilang penurunan NIM memang terjadi di banyak bank. "Oleh karena itu kami berusaha tidak menaikkan suku bunga kredit sebesar kenaikan bunga dana," kata Haryono kepada kontan.co.id, Selasa (5/9). Bank Mayapada optimis bisa menjaga rasio NIM sesuai dengan yang direncanakan. NIM Bank Mayapada Juni 2018 3,98% turun dari periode sama 2017 4,1%.