JAKARTA. Demi mengoptimalkan aset perusahaan, PT Angkasa Pura I (AP I) bakal membangun hanggar bengkel pesawat atau maintenance repair and overhaul (MRO). Perusahaan plat merah ini bakal menggandeng Boeing Company, pabrikan pesawat asal Amerika Serikat. Sekretaris Perusahaan Angkasa Pura I Miduk Situmorang memberi alasan bahwa maskapai yang ada di Indonesia banyak yang memakai pesawat Boeing. Ini jadi peluang bisnis jika ada tempat perawatan pesawat yang berdekatan dengan hanggar pesawat. Rencananya, AP I bakal mendirikan bengkel pesawat tersebut berada di bandara yang mereka kelola. Alasannya adalah supaya lebih dalam hal biaya operasional. "Kami ingin mengoptimalkan aset perseroan," kata Minduk.
AP I gandeng Boeing bikin bengkel pesawat
JAKARTA. Demi mengoptimalkan aset perusahaan, PT Angkasa Pura I (AP I) bakal membangun hanggar bengkel pesawat atau maintenance repair and overhaul (MRO). Perusahaan plat merah ini bakal menggandeng Boeing Company, pabrikan pesawat asal Amerika Serikat. Sekretaris Perusahaan Angkasa Pura I Miduk Situmorang memberi alasan bahwa maskapai yang ada di Indonesia banyak yang memakai pesawat Boeing. Ini jadi peluang bisnis jika ada tempat perawatan pesawat yang berdekatan dengan hanggar pesawat. Rencananya, AP I bakal mendirikan bengkel pesawat tersebut berada di bandara yang mereka kelola. Alasannya adalah supaya lebih dalam hal biaya operasional. "Kami ingin mengoptimalkan aset perseroan," kata Minduk.