Jakarta. PT Angkasa Pura / AP II menargetkan segala macam persoalan yang terjadi pada awal pengoperasian Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno Hatta bisa rampung dalam dua pekan. Djoko Murdjatmojo, Plt Direktur Utama AP II mengatakan sekarang ini pihaknya setiap hari melakukan evaluasi atas operasi yang dilakukan. "Target kalau bisa dua minggu semua masalah tuntas," ujarnya saat ditemui di Kementerian BUMN, Rabu (10/9). Terkait persoalan yang terjadi pada hari pertama pengoperasian kemarin, Djoko mengaku akan segera melakukan pengecekan ulang dan melaporkannya ke Kementerian Pehubungan. Perusahaan pelat merah itu juga berniat melakukan audit internal. Ia akan menugaskan tim mulai malam ini juga.
AP II janji masalah Terminal 3 segera tuntas
Jakarta. PT Angkasa Pura / AP II menargetkan segala macam persoalan yang terjadi pada awal pengoperasian Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno Hatta bisa rampung dalam dua pekan. Djoko Murdjatmojo, Plt Direktur Utama AP II mengatakan sekarang ini pihaknya setiap hari melakukan evaluasi atas operasi yang dilakukan. "Target kalau bisa dua minggu semua masalah tuntas," ujarnya saat ditemui di Kementerian BUMN, Rabu (10/9). Terkait persoalan yang terjadi pada hari pertama pengoperasian kemarin, Djoko mengaku akan segera melakukan pengecekan ulang dan melaporkannya ke Kementerian Pehubungan. Perusahaan pelat merah itu juga berniat melakukan audit internal. Ia akan menugaskan tim mulai malam ini juga.