JAKARTA. PT Angkasa Pura (AP) II resmi menunjuk Bandara International Incheon di Korea Selatan, sebagai sister airport Bandara Kualanamu, Medan. AP II berharap dengan penunjukkan ini maka Kualanamu akan siap menjadi salah satu bandara pengumpul atau hub yang diperhitungkan secara internasional. Tri S Sunoko, Direktur Utama AP II, mengatakan, nantinya Bandara Kualanamu akan melakukan adopsi sistem yang dilakukan Incheon International Airport Corporation (IIAC) dalam mengelola Bandara Incheon. Dia yakin dengan memilih Bandara Incheon sebagai sister airport, banyak keuntungan yang diperoleh perusahaannya. Incheon dikenal sebagai bandara terbesar di Korea Selatan dan menjadi salah satu bandara tersibuk di Asia. Selain itu bandara ini juga menjadi bandara tersibuk kedua dalam jalur pelayanan kargo internasional. Dengan pengalaman itu, IIAC diharapkan dapat membantu AP II untuk menyongsong pertumbuhan industri penerbangan di kawasan Asia yang tinggi.
AP II tunjuk Bandara Incheon kembangkan Kuala Namu
JAKARTA. PT Angkasa Pura (AP) II resmi menunjuk Bandara International Incheon di Korea Selatan, sebagai sister airport Bandara Kualanamu, Medan. AP II berharap dengan penunjukkan ini maka Kualanamu akan siap menjadi salah satu bandara pengumpul atau hub yang diperhitungkan secara internasional. Tri S Sunoko, Direktur Utama AP II, mengatakan, nantinya Bandara Kualanamu akan melakukan adopsi sistem yang dilakukan Incheon International Airport Corporation (IIAC) dalam mengelola Bandara Incheon. Dia yakin dengan memilih Bandara Incheon sebagai sister airport, banyak keuntungan yang diperoleh perusahaannya. Incheon dikenal sebagai bandara terbesar di Korea Selatan dan menjadi salah satu bandara tersibuk di Asia. Selain itu bandara ini juga menjadi bandara tersibuk kedua dalam jalur pelayanan kargo internasional. Dengan pengalaman itu, IIAC diharapkan dapat membantu AP II untuk menyongsong pertumbuhan industri penerbangan di kawasan Asia yang tinggi.