KONTAN.CO.ID - HELSINKI. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump sampai di Helsinki, Finlandia, untuk bertemu Presiden Rusia Vladimir Putin. Diwawancarai CBS News via TIME Minggu (15/7), Trump mengaku tidak berharap banyak pertemuannya dengan Putin bakal menghasilkan kesepakatan signifikan. Trump bahkan mengaku tidak memikirkan menanyakan pada Putin untuk mengekstradisi 16 perwira intelijen Rusia. Ke-16 perwira itu dituntut telah mencampuri Pemilihan Presiden (Pilpres) yang terjadi pada November 2016, dan berujung kemenangan Trump. "Yang pasti, saya yakin hasilnya tidak akan ada yang jelek. Malah, kemungkinan ada yang bagus," tutur presiden 72 tahun tersebut. Presiden ke-45 dalam sejarah AS itu percaya, bertemu dan bertatap muka secara langsung bakal memberi dampak positif.
Apa harapan Trump dari pertemuan dengan Putin
KONTAN.CO.ID - HELSINKI. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump sampai di Helsinki, Finlandia, untuk bertemu Presiden Rusia Vladimir Putin. Diwawancarai CBS News via TIME Minggu (15/7), Trump mengaku tidak berharap banyak pertemuannya dengan Putin bakal menghasilkan kesepakatan signifikan. Trump bahkan mengaku tidak memikirkan menanyakan pada Putin untuk mengekstradisi 16 perwira intelijen Rusia. Ke-16 perwira itu dituntut telah mencampuri Pemilihan Presiden (Pilpres) yang terjadi pada November 2016, dan berujung kemenangan Trump. "Yang pasti, saya yakin hasilnya tidak akan ada yang jelek. Malah, kemungkinan ada yang bagus," tutur presiden 72 tahun tersebut. Presiden ke-45 dalam sejarah AS itu percaya, bertemu dan bertatap muka secara langsung bakal memberi dampak positif.