KONTAN.CO.ID - Apa itu
diamond kuning di Mobile Legends (ML)? Yuk simak penjelasan fungsi
diamond kuning di Mobile Legends (ML) dan bagaimana cara mendapatkannya. Buat
player Mobile Legends, sudah tahu belum
diamond kuning di Mobile Legends? Seperti yang kita ketahui,
diamond merupakan salah satu alat pembayaran di Mobile Legends. Selain
Battle Point, Anda dapat menggunakan
diamond yang dapat diisi dengan cara
top up dengan nominal tertentu.
Dengan menggunakan
diamond, Anda dapat membeli berbagai
item di Mobile Legends. Termasuk
hero, skin, dan masih banyak
item lainnya di bagian
Shop Mobile Legends. Selain
diamond yang dapat Anda isi dengan cara
top up, ada pun
diamond lain yang berwarna kuning.
Diamond berwarna kuning ini berbeda dengan
diamond yang harus Anda isi dengan cara
top up. Jadi apa itu
diamond berwarna kuning di Mobile Legends? Yuk simak penjelasannya di bawah ini.
Baca Juga: 5 Rekomendasi game horor terbaik pas dimainin saat halloween, punya nyali buat main? Penjelasan diamond kuning di Mobile Legends
Diamond kuning merupakan sebutan lain dari
Promo Diamond yang memberikan promo menarik apabila Anda ingin membeli sesuatu di dalam
game Mobile Legends. Lewat
diamond berwarna kuning ini Anda dapat membeli
hero, skin, dan beberapa
item lainnya dengan nominal yang lebih rendah. Misalnya harga normal sebuah
skin adalah "XX"
diamond, maka dengan menggunakan
diamond berwarna kuning, Anda dapat membelinya hanya dengan "X"
diamond.
Diamond berwarna kuning ini hanya dapat Anda kumpulkan dalam
event tertentu. Semakin banyak
diamond kuning yang dapat Anda kumpulkan, semakin banyak pula potongan harga yang bakal Anda dapatkan. Kapan lagi dapat membeli
Epic Skin seharga 1
diamond, bukan?
Bagaimana cara mendapatkan diamond kuning di Mobile Legends?
Seperti yang dijelaskan sebelumnya,
diamond kuning ini dapat dikumpulkan lewat
event tertentu. Termasuk
event Halloween yang tengah berlangsung ini.
Dalam
preview event baru di Mobile Legends,
diamond kuning atau
promo diamond dapat Anda menangkan mulai tanggal 26 Oktober - 15 November 2021. Jadi kumpulkan
diamond kuning sebanyak-banyaknya supaya Anda dapat mendapatkan
promo yang lebih banyak juga. Nah, demikian penjelasan tentang
diamond kuning atau
promo diamond serta bagaimana cara mendapatkannya. Kira-kira bakal dibelanjain
skin atau
hero apa di Mobile Legends?
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News