Pertumbuhan Ekonomi Negara - Salah satu tolok ukur perkembangan suatu negara dilihat dari pertumbuhan ekonomi negara tersebut. Bersumber dari
Modul Ekonomi Kelas 11 Kemendikbud Ristek, pertumbihan ekonomi adalah sebuah proses perubahan kondisi perekonomian suatu negara menuju ke arah yang lebih baik dalam periode tertentu. Menurut Simon Kuznets, pertumbuhan ekonomi merupakan keadaan dimana suatu negara mampu meningkatkan
output atau hasil produksi ekonomi berdasarkan kemajuan teknologi bersamaan dengan penyesuaian ideologi.
Pertumbuhan ekonomi menjadi indikator keberhasilan pembangunan ekonomi suatu negara. Semakin tinggi pertumbuhan ekonomi, semakin cepat pula proses pertambahan
output serta perkembangan wilayah menjadi lebih baik.
Baca Juga: Ditjen Dikti Buka Lowongan Magang Mahasiswa 2023, Cek Jadwal Pendaftarannya Faktor yang mempengaruhi pertumbuhan ekonomi
Melansir Sumber Belajar Kemendikbud Ristek, ada sebanyak 4 faktor yang mempengaruhi pertumbuhan ekonomi suatu negara, yaitu: 1. Kekayaan modal Barang modal digunakan sebagai pendorong untuk mengadakan investasi atau peningkatan penanaman modal. Modal dapat dibentuk dari berbagai sumber daya seperti:
- Tabungan masyarakat
- Pinjaman negara
- Penggunaan tenaga kerja yang menganggur
- Modal asing
- Pajak
- Inflasi
2. Ketersediaan tenaga kerja Tenaga kerja tau sumber daya manusia (SDM) merupakan salah satu faktor penting dalam pertumbuhan ekonomi. Hal dikarenakan cepat lambatnya pembangunan negara dipengaruhi oleh SDM negara yang memadai. 3. Sumber Daya Alam (SDA) SDA menjadi faktor penting selanjutnya dalam pertumbuhan ekonomi suatu negara. SDA merupakan faktor untuk menunjang pembangunan terlebih jika negara yang bersangkutan mampu memaksimalkan potensi dari SDA tersebut. 4. Sikap masyarakat Sikap masyarakat disini termasuk di dalamnya adalah keamanan politik, adat istiadat, sistem pemerintahan, dan lainnya. Jika masyarakat memiliki pemikiran yang modern, umumnya akan lebih terbuka pada perubahan pembangunan ekonomi. Karenanya sikap dan sistem sosial pada masyarakat memiliki peran yang penting dalam pertumbuhan ekonomi
Baca Juga: Tidak Langsung Lanjut Kuliah? Ini Tips Memaksimalkan Gap Year Tolok ukur dan rumus perhitungan pertumbuhan ekonomi
Selain faktor, kita juga perlu mengetahui apa saja tolok ukur pertumbuhan ekonomi. Komponen yang dapat digunakan untuk mengindikasi pertumbuhan ekonomi suatu negara diantaranya: 1. Produk Domestik Bruto (PDB) 2. Produk Domestik Bruto (PDB) per kapita atau pendapatan per kapita 3. Pendapatan per jam kerja 4. Harapan hidup waktu lahir 5. Indeks mutu sumber daya manusia atau
Human Development Index (HDI), yang meliputi 3 komponen:
- Panjangnya umur yang diukur dengan harapan hidup waktu lahir,
- Tingkat pengetahuan penduduk yang diukur dengan tingkat pendidikan,
- PDB yang disesuaikan yang dihitung dengan memasukkan kualitas lingkungan dan manusianya.
Untuk menghitung pertumbuhan ekonomi suatu negara, kita bisa menggunakan
Gross National Product (GNP) atau
Gross Domestic Product (GDP). Rumus untuk menghitung pertumbuhan ekonomi yakni:
Baca Juga: Tips Menurunkan Berata Badan dengan Diet Sehat, Jangan Lupa Hitung IMT Contoh perhitungannya berikut ini: Suatu negara memiliki GNP tahun 2019 sebesar US$ 100 miliar, dan nilai GNP tahun 2020 sebesar US$ 110 miliar. Berapakah pertumbuhan ekonomi negara tersebut? Jawabannya: PE = (GNP 2020 - GNP 2019)/GNP 2019 x 100% PE = (110 miliar - 100 miliar)/100 miliar x 100% PE = 10 miliar/100 miliar x 100% PE= 0,1 x 100%
PE = 10% Maka tingkat pertumbuhan ekonomi negara tersebut pada tahun 2020 adalah 10% Dengan menerapkan rumus di atas, kita bisa melihat berapa persen pertumbuhan ekonomi suatu negara, baik di Indonesia maupun negara lainnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News