Apa Perbedaan Cover Letter dan CV? Ini Tujuan hingga Isinya untuk Melamar Kerja



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kenali perbedaan cover letter dan CV saat melamar kerja. Dokumen lamaran kerja tentu penting untuk merepresentasikan profil dari pelamar.

Cover letter (surat lamaran kerja) dan CV (curriculum vitae) adalah dua dokumen yang umumnya disertakan saat mengajukan lamaran pekerjaan.

Fungsi dari keduanya memiliki tujuan dan isi yang berbeda dengan beberapa poin perbedaan yang tentu wajib dipahami pelamar.


Definisi dari Cover Letter dan CV turut berbeda. Aritnya, Anda perlu cek beberapa perbedaan lain.

Baca Juga: Kapan Pendaftaran CPNS Dibuka? Cek Jawaban Kemenpan-RB dan BKN

Perbedaan Cover letter dan CV

CV adalah dokumen yang memberikan gambaran rinci tentang latar belakang akademik dan profesional seseorang. Ini mencakup informasi tentang pendidikan, pengalaman kerja, keterampilan, publikasi, penghargaan, dan aktivitas lainnya yang relevan dengan pekerjaan yang dilamar.

Sementara itu, definisi dari Cover letter adalah surat pengantar yang ditujukan kepada calon pemberi kerja, yang berfungsi sebagai pengantar untuk CV. 

Perbedaan dari kedua dokumen ini bisa dilihat baik dari tujuan, isi dokumen hingga kapan digunakan dokumen tersebut.

Untuk itu, kenali lebih dekat beberapa perbedaan cover letter dan CV untuk melamar pekerjaan dirangkum dari laman Enhave CV.

Baca Juga: Syarat Kerja di Luar Negeri untuk Pekerja Migran Indonesia, Jaminan hingga Dokumen

1. Peruntukan Dokumen saat Melamar

  • Cover Letter: Dokumen ini digunakan untuk memberikan informasi lebih mendalam tentang diri Anda, alasan ketertarikan pada posisi yang dilamar, dan mengapa Anda dianggap cocok untuk posisi tersebut. Ini memberi pelamar kesempatan untuk menonjolkan keterampilan, pengalaman, dan motivasi mereka.
  • CV: Digunakan sebagai ringkasan riwayat hidup yang memberikan gambaran singkat tentang pendidikan, pengalaman kerja, keterampilan, dan prestasi akademis atau profesional Anda.
2. Isi Dokumen Lamaran

  • Cover Letter: Lebih berfokus pada penjelasan mengapa Anda memenuhi kriteria untuk posisi yang dilamar. Anda dapat menonjolkan prestasi, keterampilan, dan pengalaman yang relevan dengan pekerjaan tersebut.
  • CV: Menyajikan informasi secara ringkas dan terstruktur tentang riwayat hidup Anda, termasuk pendidikan, pengalaman kerja, keterampilan, dan prestasi.
3. Gaya Penulisan

  • Cover Letter: Gaya penulisan lebih formal, namun masih memungkinkan untuk menampilkan kepribadian dan motivasi Anda.
  • CV: Lebih berfokus pada fakta dan formalitas, menyajikan informasi secara jelas dan terstruktur. CV memiliki beberapa format khusus, yang bisa berbeda-beda seperti format Harvard hingga CV ATS.
4. Waktu yang Tepat untuk Penggunaan

  • Cover Letter: Biasanya disertakan bersama lamaran pekerjaan dan CV untuk menjelaskan motivasi serta mengapa Anda cocok untuk posisi yang dilamar.
  • CV: Digunakan sebagai dokumen pendukung bersama cover letter, memberikan ringkasan tentang pendidikan dan pengalaman pelamar.
Sekarang Anda dapat memahami perbedaan antara CV dan cover letter, serta cara terbaik memanfaatkan keduanya untuk keuntungan Anda. Dokumen ini menjadi penguat satu sama lain dengan baik, jadi pastikan Anda sudah melengkapi dokumen lamaran pekerjaan.

Demikian penjelasan informasi terkait perbedaan dari cover letter dan curriculum vitae yang wajib dipahami pelamar kerja.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News