MOMSMONEY.ID - Sebenarnya, apa saja ciri-ciri vertigo karena asam lambung? Yuk, intip pembahasannya berikut ini! Vertigo adalah kondisi yang menyebabkan penderitanya merasa pusing berputar atau kehilangan keseimbangan. Sensasi ini bisa terjadi tiba-tiba dan mengganggu aktivitas sehari-hari. Salah satu penyebab vertigo yang sering diabaikan adalah asam lambung naik. Banyak orang tidak menyadari bahwa gangguan pencernaan ini bisa berhubungan dengan keluhan pusing atau vertigo.
Ciri-ciri vertigo karena asam lambung
Melansir dari laman Go Medica, vertigo lambung memiliki ciri khas berupa sensasi berputar atau perasaan tubuh bergerak, meskipun sebenarnya dalam keadaan diam. Kondisi ini terjadi karena adanya gangguan pada sistem vestibular yang berhubungan dengan keseimbangan tubuh. Selain pusing dan sensasi berputar, vertigo lambung juga dapat disertai dengan ciri-ciri berikut:- Mual berkepanjangan yang kadang disertai muntah.
- Perut kembung dan nyeri pada lambung.
- Kelelahan yang berlebihan dan sering mengalami sakit kepala.
Bagaimana cara mengurangi pusing akibat vertigo lambung?
Untuk meredakan pusing yang terus-menerus akibat vertigo lambung, beberapa langkah berikut bisa membantu:- Menjaga hidrasi dengan cukup minum air agar tubuh tetap seimbang.
- Menghindari makanan dan minuman pemicu seperti kafein, alkohol, serta makanan pedas atau berminyak yang bisa memperburuk gejala asam lambung.
- Mengelola stres melalui teknik relaksasi seperti meditasi, yoga, atau latihan pernapasan dalam.