Apakah Boleh Memasang TV di Kamar Tidur?



MOMSMONEY.ID - Beberapa orang menganggap memasang TV di kamar tidur adalah ide yang bagus. Beberapa orang justru menganggap itu ide yang buruk. Pertanyaannya, apakah boleh memasang TV di kamar tidur?

Setelah lelah bekerja seharian, tentu bersantai di kamar adalah hal yang paling menyenangkan. Apalagi, sambil menikmati tontonan di TV kesukaan Moms. Namun bolehkah memasang TV di kamar tidur?

Menurut banyak sumber, menonton TV di kamar tidur bisa mengganggu ritme sirkadian karena cahaya yang dikeluarkan bisa memberi sinyal pada tubuh untuk tetap terjaga. Tentu, ada kelebihan dan kekurangan saat memasang TV di kamar tidur.


Baca Juga: Cara Bikin Kamar Tidur seperti Kamar Hotel Bintang 5

Melansir Ameri Sleep, jika Anda ingin memasang TV di kamar tidur harus ada beberapa syarat yang dipenuhi.

Anda tidak boleh memasang TV dekat dengan kasur untuk menghindari cahaya dan suara yang mengganggu proses tidur Anda. Jarak TV dan kasur minimal 1,6 kali dari ukuran layar. 

Intinya, untuk memaang TV di kamar tidur Anda harus memperhatikan kesehatan pola tidur Anda. Jika Anda kesulitan tidur, hindari memasang TV di kamar tidur.

Sebab, dengan menonton TV di kamar tidur bisa membuat otak Anda berpikir bahwa kamar tidur adalah tempat untuk terjaga. Jadi semua tergantung pada preferensi dan kenyamanan Anda, ya, Moms.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Benedicta Alvinta