Apakah Pelayanan SIM Libur pada Long Weekend Awal Juni 2023?



KONTAN.CO.ID - Bagi Anda yang hendak membuat atau memperpanjang Surat Izin Mengemudi (SIM), informasi ini penting untuk Anda simak. 

Pelayanan penerbitan Surat Izin Mengemudi (SIM) libur untuk sementara waktu pada Hari Lahir Pancasila dan hari raya Waisak. 

Hal itu diketahui dari Surat Telegram atau ST Kapolri bernomor ST/1115/V/YAN.1.1./2023 tertanggal 26 Mei 2023. 


Kompas.com mendapatkan salinan Surat Telegram Kapolri tersebut dari Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Firman Shantyabudi pada Rabu (31/5/2023) siang. 

Pelayanan SIM libur pada 1-4 Juni 2023 

Tertulis dalam ST Kapolri itu, pelayanan penerbitan SIM libur pada 1-4 Juni 2023. 

"Yan (pelayanan) penerbitan SIM kpd (kepada) masy (masyarakat) libur pada tgl (tanggal) 1 sd (sampai dengan) 4 Juni 2023," tulis ST Kapolri. 

Baca Juga: Jangan Telat Perpanjang SIM, Datangi SIM Keliling Bandung & Karawang Hari Ini (31/5)

Bagi pemegang SIM yang masa berlakunya habis pada 1-4 Juni 2023, dapat melaksanakan perpanjangan SIM pada tenggat waktu 5-6 Juni 2023. 

Namun, bagi pemegang SIM yang tidak melaksanakan perpanjangan pada tenggat waktu tersebut, maka melaksanakan mekanisme penerbitan SIM baru. 

Sementara itu, bagi Satpas yang tetap melaksanakan penerbitan SIM pada hari libur nasional dan cuti bersama hari raya Waisak, agar berkoordinasi dengan Korlantas Polri dan BRI. 

Adapun Surat Telegram Kapolri tersebut bersifat petunjuk dan arahan (jukrah) untuk dilaksanakan. 

Jadwal long weekend awal Juni 2023 

Memasuki Juni 2023, terdapat sejumlah tanggal merah dan cuti bersama. Termasuk adanya long weekend pada awal bulan.  

Pada Juni 2023, ada tiga tanggal merah dan satu cuti bersama yang bisa dimanfaatkan untuk berlibur atau sekadar menghabiskan waktu bersama keluarga. 

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Jakarta Hari Ini 31 Mei, Perpanjang SIM Sebelum Tanggal Merah

Diketahui, 1 Juni 2023 merupakan tanggal merah Hari Lahir Pancasila. Pemerintah juga menetapkan 2 Juni 2023 sebagai cuti bersama untuk memperingati hari raya Waisak. Kemudian, pada 4 Juni 2023 adalah libur hari raya Waisak.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Long Weekend Awal Juni 2023, Pelayanan SIM Libur?" Penulis : Dandy Bayu Bramasta Editor : Farid Firdaus

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie