JAKARTA. Untuk meningkatkan edukasi masyarakat tentang reksadana, Asosiasi Perencana Keuangan (APERKEI) akan mengadakan acara keuangan tentang reksadana pada tahun ini. Ketua Harian APERKEI, M. Kharisma mengatakan, acara tersebut rencanaya akan dilaksanakan pada Oktober mendatang. "Mayoritas perusahaan Asset Management mendukung acara ini. Kalau ini jalan, kami ingin lebih banyak mernagkul lagi. Apalagi setelah mendapat pengakuan dari BNSP (Badan Nasional Sertifikasi Profesi), LSP-PM (Lembaga Sertifikasi Profesi Pasar Modal), dan APPMI (Asosiasi Profesi Pasar Modal Indonesia)," harap Kharisma. Acara ini, lanjut Kharisma, diadakan dengan dasar penetrasi penjualan produk reksadana yang terbilang minim. Menurut catatan APERKEI, baru ada sekitar 200 ribu akun reksadana dari 250 juta penduduk seluruh Indonesia. "Sedangkan satu orang bisa punya beberapa reksadana," lanjut Kharisma.
APERKEI gelar acara reksadana Oktober mendatang
JAKARTA. Untuk meningkatkan edukasi masyarakat tentang reksadana, Asosiasi Perencana Keuangan (APERKEI) akan mengadakan acara keuangan tentang reksadana pada tahun ini. Ketua Harian APERKEI, M. Kharisma mengatakan, acara tersebut rencanaya akan dilaksanakan pada Oktober mendatang. "Mayoritas perusahaan Asset Management mendukung acara ini. Kalau ini jalan, kami ingin lebih banyak mernagkul lagi. Apalagi setelah mendapat pengakuan dari BNSP (Badan Nasional Sertifikasi Profesi), LSP-PM (Lembaga Sertifikasi Profesi Pasar Modal), dan APPMI (Asosiasi Profesi Pasar Modal Indonesia)," harap Kharisma. Acara ini, lanjut Kharisma, diadakan dengan dasar penetrasi penjualan produk reksadana yang terbilang minim. Menurut catatan APERKEI, baru ada sekitar 200 ribu akun reksadana dari 250 juta penduduk seluruh Indonesia. "Sedangkan satu orang bisa punya beberapa reksadana," lanjut Kharisma.